Halo! Saya Arief Priyono, coffee shop owner, dan Certified ChatGPT Prompt Specialist (CCPS). Saya mendirikan KaryawanGratisan.Com dengan satu tujuan sederhana: membantu pelaku UMKM di Indonesia memanfaatkan AI untuk membesarkan usahanya tanpa harus mengeluarkan biaya besar.
Sebagai pengusaha UMKM sendiri, saya paham betul tantangan yang dihadapi oleh pelaku usaha. Kita tidak hanya perlu menjaga bisnis tetap berjalan, tetapi juga terus berinovasi agar relevan di pasar. Dimulai dari nol, saya merancang platform ini untuk menjadi solusi nyata bagi mereka yang baru memulai usaha, atau yang ingin membawa bisnisnya ke tingkat berikutnya.
Banyak di luar sana yang menawarkan custom GPT berbayar, dari yang bagus hingga yang hanya sekadar white-label dari bot AI luar negeri yang diadaptasi dan diterjemahkan ke bahasa Indonesia. Namun, relevansinya dengan kebutuhan pasar lokal dan tingkat pemahaman pengguna di Indonesia sering kali kurang sesuai.
Kenapa KaryawanGratisan.Com?
Di sini, saya memberikan solusi custom GPT gratis yang dirancang khusus untuk membantu pelaku UMKM Indonesia. Tidak seperti penawaran lain yang sering kali membanjiri Anda dengan puluhan atau bahkan ratusan custom GPT, saya percaya pada pendekatan bertahap dan fokus pada kualitas.
Saya memulai dengan menyediakan enam custom GPT gratis yang dapat langsung Anda gunakan:
- Konsultan Ide Bisnis: Membantu Anda menemukan ide usaha yang relevan dengan SWOT Anda dan pasar.
- Rencana Bisnis UMKM: Merancang peta jalan usaha yang realistis dan strategis.
- Sosial Media UMKM Pro: Menyusun strategi konten untuk meningkatkan kehadiran online.
- Sales Manager UMKM: Mengelola strategi penjualan untuk meningkatkan omset.
- Asisten Keuangan UMKM: Membantu mencatat dan merencanakan keuangan bisnis Anda.
- Pendamping UMKM: Memberikan panduan dan solusi dalam perjalanan bisnis Anda.
Anda hanya perlu memiliki akun ChatGPT, bahkan versi gratisnya pun cukup untuk memulai. Jika Anda merasa manfaatnya luar biasa, silakan upgrade ke versi berbayar langsung di ChatGPT, bukan di platform kami.
Kenapa Gratis?
Karena saya ingin setiap pelaku UMKM di Indonesia memiliki akses ke teknologi canggih yang dapat membantu mereka tumbuh. Saya tahu belum semua familiar dengan prompting atau AI, dan itulah kenapa solusi yang saya tawarkan dirancang agar mudah digunakan, relevan dengan pasar Indonesia, dan benar-benar bermanfaat.
Kolaborasi dan Masukan
Apa yang saya tawarkan tentu masih jauh dari sempurna, dan saya terbuka untuk masukan dari Anda. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, ide kolaborasi, atau sekadar ingin berbagi pengalaman, jangan ragu untuk menghubungi saya melalui email di karyawangratisan@gmail.com.
Bersama-sama, kita bisa memanfaatkan teknologi untuk membangun UMKM yang lebih kuat dan berdampak di Indonesia. Selamat menggunakan KaryawanGratisan.Com dan semoga sukses selalu!
